pemimpi itu diartikan sebagai orang yang suka berangan-angan , banyak melamun dan tidak fokus. Tapi saya suka berangan-angan karena dengan seperti itu saya seakan-akan bisa masuk ke dunia yang saya mau.
saya sering bermimpi untuk pergi ke luar angkasa, dengan peralatan peralatan yang canggih, mendarat dengan cantik dan kembali ke bumi dengan selamat. namun apa itu harus direalisasikan? saya rasa banyak mimpi yang memang harus disaring untuk merealisasikannya.
tapi, ketika saya bermimpi untuk hal hal lainnya seperti ingin menjadi designer atau ingin jago gambar. itu adalah mimpi yang harus dilakukan dan di realisasikan. karena mimpi itu bukan mimpi yang mustahil karena saya terjun ke bidang itu dan saya harus menguasainya. sulit memang, tapi harus.
hari ini saya bertemu dengan seorang wirausahawan yang mempunyai workshop interior dan mebel, dan ternyata beliau bukan dari dunia seni melainkan dari bidang pertanian. dan dia bermimpi ingin menjadi seorang designer. lihat! mimpinya menjadi kenyataan setelah dia lulus dari kuliahnya. karena dia yakin semua orang memiliki bakat diluar dari bidangnya. cambukan untuk saya juga, kenapa saya tidak bisa seperti beliau padahal saya sudah terjun ke dunia itu sekarang. ya..ya.. butuh kerja keras memang untuk merealisasikannya.
dengan kata lain, mari kita banyak bermimpi karena berawal dengan mimpi dan bekerja keras kita akan menemukan mimpi mimpi kita yang lain. i hope someday my dreams come true. amin :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar