selamat sore kota semarang. sore ini aku ditemani hujan dan secangkir teh hangat.
semarang sebenarnya tempat yang menurutku kurang asik untuk berlibur.
hanya saja kebetulan aku berada ditempat yang menyejukan.
daerahnya berada diatas kota semarang, cukup menyejukan disaat hujan tiba.
rumahnya termasuk bangunan tahun 90-an dan ada pohon rambutan besar dihalaman depan.
ukuran rumahnya tidak terlalu besar, namun cukup untuk dihuni 4 orang.
beberapa hari ini, mungkin sudah 3 hari yang lalu aku sudah berada disini.
sedikit memberikan waktu untuk berkumpul bersama keluarga disini.
menikmati (walau tidak ternikmati) liburan akhir tahun yang singkat.
padahal kepala sudah dipenuhi deadline yang menanti di awal tahun.
lalu..untuk apa ada liburan akhir tahun kalau awal tahun selalu dihantui deadline?
mmmmh....
lupakan sejenak tentang deadline.
kita nikmati saja sore ini dengan teh hangat dan hujan.
aku selalu suka hujan.
apalagi kalau sedang tidak berkegiatan dan didalam rumah.
hujan itu terdengar seperti musik saat jatuh di atas genteng.
airnya seperti pijatan kecil kecil bila jatuh diatas muka.
dan suasananya seperti dunia selalu damai dan tentram.
itulah kenapa aku menyukai hujan :)
PS : ternyata aku baru menemukan musik baru yang asyik.
tulus - tuan dan nona kesepian.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar